Serahkan Bantuan kepada Buruh Pabrik Rokok, Begini Harapan Santoso

    Serahkan Bantuan kepada Buruh Pabrik Rokok, Begini Harapan Santoso
    Wali Kota Blitar bersama buruh pabrik rokok yang menerima BLT DBHCHT tahap II tahun 2023 (Foto: Martono)

    BLITAR - Wali Kota Blitar H. Santoso, menyerahkan secara simbolis Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau kepada buruh pabrik rokok, Selasa (09/05/2023).

    Penyerahan bantuan tahap II sebanyak Rp.300 ribu perbulan yakni untuk bulan April, Mei dan Juni 2023 itu diselenggarakan di Aula Dinas Sosial Kota Blitar dengan sasaran buruh pabrik rokok aktif dan terkena PHK.

    Wali Kota Santoso mengatakan, bantuan ini rutin diberikan oleh pemerintah melalui DBHCHT dengan total penerimanya 513 orang.

    “Bantuan ini untuk jatah bulan April, Mei dan Juni yang perbulannya menerima 300 ribu dikali 3 bulan dengan total Rp.900 ribu, ” kata Santoso dalam sambutannya.

    Menurutnya, bantuan ini karena beberapa tahun lalu sebagai dampak dari pandemi Covid, seperti banyak perusahaan-perusahaan yang bangkrut dan menyebabkan banyak karyawannya yang kena PHK.

    Ia penyaluran BLT DBHCHT ini merupakan dana yang diambil dari pajak dari cukai rokok dan tembakau.

    “Mudah-mudahan bantuan ini sedikit bisa membantu beban warga masyarakat, dan saya berpesan gunakan bantuan ini dengan sebaik-baiknya, ” pungkasnya. (Tn)

    bantuan buruh pabrik santoso kota blitar
    Sumartono

    Sumartono

    Artikel Sebelumnya

    Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Blitar...

    Artikel Berikutnya

    Wali Kota Blitar Buka Perpus Bung Karno...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Polda Jatim Berhasil Tekan Kasus Curas Hingga 90 Persen Selama Sepekan
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024

    Tags